Semoga Dahlan Iskan memahami, semoga kaum muslimin mengerti, bahwa
segala bentuk keselamatan itu datang dari Allah. Allah-lah tempat kita meminta
pertolongan, bukan kepada kepercayaan kejawen yang tak jelas sumber dan
nalarnya. Kita tidak seharusnya percaya bahwa ritual ruwatan, pertunjukan
wayang pada jam dan tanggal tertentu, air dari 4 penjuru
dan jampi-jampi para dukun dan dalang m...emiliki 'tuah' kekuatan untuk menolak
bala, musibah dan bencana.
Allah itu paling murka dengan dosa kesyirikan apapun bentuknya.
Kecelakaan mobil listrik ini adalah peringatan yang sangat jelas
dari Allah, agar kita kembali memurnikan keimanan kita kepada Allah. Peringatan
besar untuk bangsa ini, jika kita melihat skala tokoh yang terlibat di dalamnya
dan pemberitaan oleh media massa.
"Belum tibakah waktunya bagi orang-orang yang beriman untuk
secara khusyuk mengingat Allah dan mematuhi kebenaran yang telah diwahyukan
kepada mereka dan janganlah mereka berlaku seperti orang-orang yang telah
menerima kitab sebelum itu, kemudian mereka melalui masa yang panjang sehingga
hati mereka menjadi keras. Dan banyak di antara mereka menjadi orang-orang
fasik." (Al Hadid [57]:16)
"Lalu orang-orang yang zalim mengganti perintah dengan
(mengerjakan) yang tidak diperintahkan kepada mereka. Sebab itu Kami timpakan
atas orang-orang yang zalim itu bala bencana dari langit, karena mereka berbuat
fasik." (Al Baqarah [2]:59)
Bagikan tausiyah ini kepada teman-temanmu.
Tiada ulasan:
Catat Ulasan